Semua orang pastinya ingin tampil dengan sempurna ketika di foto. Bukan hanya memperhatikan ekspresi wajah, segi penampilan ataupun angle foto, namun background foto seakan juga tidak luput dari pusat perhatian. Cara hapus latar belakang foto dapat dilakukan menggunakan aplikasi iOS maupun Android.
Jika anda tidak mempunyai software Photoshop maupun skill edit Photoshop maka pastikan untuk tidak khawatir. Dalam kesempatan ini Haxina.com akan memberikan ulasan mengenai cara hapus background foto dengan mudah untuk anda coba.
1. BeFunky
- Langkah pertama adalah membuka browser yang terdapat di perangkat anda
- Kemudian, buka situs website dengan laman https://www.befunky.com/
- Lalu klik menu Get started dan pilih Edit a photo
- Tekan opsi OK Got it. Jika terdapat pop up peringatan mengenai kecepatan browser
- Berikutnya pilih opsi Open kemudian Computer
- Selanjutnya seleksi foto yang ingin anda hilangkan backgroundnya lalu klik Open
- Anda juga bisa memanfaatkan fitur drag foto yang tersedia
- Tunggu hingga foto tersebut akhirnya muncul
- Klik menu Keep lalu anda dapat memilih foto yang ingin disimpan
- Pilih opsi Erase lalu hapus bagian background fotonya
- Berikutnya anda dapat klik opsi Save lalu pilih Computer
- Tunggu sampai proses download selesai
- Finish
2. Clipping Magic
- Buka browser di perangkat anda
- Lalu buka web Clipping magic pada laman https://clippingmagic.com/
- Kemudian klik menu Upload Imahe
- Berikutnya anda dapat memilih foto yang ingin anda hapus latar belakangnya kemudian klik menu Open
- Anda juga dapat menggunakan cara drag foto dengan mudah
- Tunggu sampai 2 foto muncul
- Foto yang pertama merupakan foto versi asli sedangkan foto yang kedua adalah yang sudah dihapus backgroundnya
- Jika anda ingin mengedit foto maka anda bisa memanfaatkan editing tools yang tersedia disana
- Apabila anda sudah merasa puas dengan hasil editan tersebut maka anda dapat mendownloadnya
- Tunggu sampai hasilnya anda dapatkan
Demikian ulasan Haxina.com mengenai cara hapus background foto dengan mudah untuk anda coba. Selain ulasan diatas, anda juga dapat menemukan informasi terkait teknologi yang lainnya dengan mengakses laman Haxina.